Balasan Mulia untuk Ketabahan Ramlah

🌹Balasan Mulia untuk Ketabahan Ramlah🌹

🧕🏻 Ramlah adalah nama asli Ummu Habibah. Ia merupakan putri Abu Sufyan bin Harb tokoh yang sangat keras memusuhi Nabi Muhammad. 👿

Ummu Habibah adalah istri yang paling dekat garis keturunannya dengan Nabi. Ia adalah satu-satunya istri yang dinikahi nabi di tempat yang terpisah. 👰🏻💵

🐫 Ummu Habibah bercerita, "Aku berangkat hijrah menuju Habasyah bersama suamiku Ubaidillah bin Jahsy untuk menghindari penyiksaan orang-orang kafir Quraisy. Saat itu, aku dalam keadaan hamil hingga aku melahirkan putriku di negeri Habasyah." 🤰🤱🏻

🌌👺 "Kemudian aku bermimpi melihat suamiku dalam rupa yang sangat buruk, arti mimpi itu terjawab ketika di pagi hari suamiku berkata, "Aku telah berpikir tentang agama, menurutku tak ada yang lebih baik daripada Nasrani. Dulu aku memeluknya, kemudian aku bergabung dengan agama Muhammad, tetapi sekarang aku kembali beralih ke Nasrani." 💒

Aku berusaha mencegah suamiku untuk tidak murtad aku berkata, "Demi Allah, tidak akan ada kebaikan bersamamu."

Lalu ku ceritakan pula mimpi burukku semalam, namun Ubaidillah tidak peduli, Ia tetap memeluk agama Nasrani dan mati karena kebanyakan minum khamr." 🍷😔

Aku merasakan keterasingan dalam hidupku. Perjalanan hidup yang harus ku lalui seorang diri di negeri Habasyah, dan tak bisa kembali ke Mekkah karna ayahku musyrik, dan aku juga tak bisa bertahan selamanya di negeri asing ini. 😔

"Tak lama aku melihat kembali Ubaidillah dalam mimpiku, dia memanggilku dengan sebutan Ummul Mukminin."  😌

😱 Aku pun terbangun, sesaat kemudian aku berusaha menafsirkan arti mimpiku, mungkinkah aku akan dinikahkan oleh Allah dengan Rasul-Nya, sebab Ummul Mukminin hanya ditujukan untuk para istri Nabi.

💍🤴🏻 Firasatku benar, Rasulullah SAW melamarku melalui Raja Najasyi. Penguasa Habasyah ini amat gembira karena ditunjuk untuk menjadi wali pernikahanku. Najasyi berkata, "Segala puji milik Allah, aku bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah dan Muhammad adalah rasulNya, saya sangat gembira atas kepercayaan Rasulullah yang telah menunjuk saya untuk mewakilkan pernikahannya dengan Ummu Habibah." 👰🏻

Dan saya telah menghadiahkan atas nama beliau uang sebanyak 400 dinar emas. 💰

Rasulullah menikahi Ummu Habibah untuk menolongnya dan untuk melunakkan hati ayahnya,  Abu Sufyan yang paling keras memusuhi Islam. 👿
Yang kemudian hari harapan Rasulullah ini tercapai, Abu Sufyan memeluk islam ketika Fathu Mekkah. 🕋

Ummu Habibah wafat di tahun 46 Hijriyah pada masa pemerintahan saudara kandungnya Muawiyah bin Abu Sufyan dan beliau dikuburkan di Baqi'. 😔😭

📚 Sumber: 35 Sirah Shahabiyah dan 24 Sahabat Nabi.

Comments

Artikel lainnya

Wasiat Nabi Khidir Alahissalam kepada Sayyidina Umar bin Abdul Aziz

KH. Maimun Zubair

KERUGIAN ORANG YANG BERAMAL TAPI TIDAK MENJAGA LIDAHNYA